Semifinal Uber Cup 2024- China Vs Jepang, Indonesia Vs Korea Selatan

Tim Uber Indonesia kini akan fokus sepenuhnya ke Korea Selatan, yang akan menjadi lawan berikutnya di babak semifinal Uber Cup 2024.

Indonesia lolos ke semifinal usai mengalahkan Thailand 3-0 di babak perempatfinal. Diawali Gregoria Mariska Tunjung yang membuka poin kemenangan bagi Merah Putih usai mengalahkan Ratchanok Intanon, 22-20, 21-18.

Lalu Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti memperlebar jarak keunggulan Indonesia vs Thailand menjadi 2-0 setelah menumbangkan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai 21-17, 21-14.

Baca juga: Ester Menang Rubber Game, Indonesia Lolos ke Semifinal Uber Cup 2024!

Sampai akhirnya Ester menuntaskan laga Indonesia vs Thailand menjadi 3-0, usai mengalahkan Supanida Katehong 19-21, 21-19, 21-19. “Luar biasa penampilan tim Uber Indonesia. Secara keseluruhan sangat membanggakan bagaimana Gregoria, Apri/Fadia dan Ester jatuh bangun berjuang di lapangan,” ucap manajer tim Indonesia, Ricky Soebagdja dalam kutipan cepatnya melalui PBSI.

“Gregoria menjadi kunci sebagai pembuka jalan. Apri/Fadia menunjukkan kesiapannya dalam bertanding. Dan Ester dengan mental yang benar-benar kuat, ketika stamina sudah terkuras, tinggal bergelut dengan dirinya sendiri dan itu bisa ia lewati.”

Ricky mengakui dengan komposisi senior-junior ini membuat Indonesia tak diperhitungkan untuk menjadi unggulan di Uber Cup 2024. Tapi kondisi itu yang justru membuat timnya bermain lebih lepas, termasuk menghadapi lawan yang di atas kertas jauh lebih diunggulkan.

“Secara tim begitu solid dan kompak. Ini mereka buktikan semua. Dengan keinginan kuat dari dalam diri. Terima kasih kepada para atlet, pelatih dan tim pendukung,” ungkap Ricky yang juga Kabid Binpres PBSI ini.

Baca juga: Gregoria Pecah Telur atas Ratchanok Intanon

Ricky juga berharap agar atlet-atletnya tak lekas puas sebab perjuangan belum berakhir. Indonesia masih harus menghadapi Korea Selatan di semifinal, Sabtu (4/5/2024). Korea lolos empat besar setelah mengalahkan Taiwan 3-0.

“Sekarang kami fokus ke pemulihan, saya berharap yang tadi bermain bisa cepat recovery-nya. Lalu siap untuk kembali diturunkan besok,” kata Ricky.

Indonesia dan Korea Selatan bakal memperebutkan tiket final Uber Cup 2024. Satu partai semifinal lain menghadirkan partai China vs Jepang.

(krs/krs)

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Azcapro. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.