Developer The Lord of the Rings Gollum Minta Maaf Atas Peluncuran Buruk Gamenya

Developer The Lord of the Rings Gollum – Sesuai judulnya, The Lord of the Rings: Gollum mengajak pemain untuk menjadi salah satu karakter ikonik dari semesta buatan J.R.R. Tolkien yaitu Gollum, dengan One sebagai motivasi utamanya. Sayangnya, perilisan game tersebut jauh dari kata sempurna.

Selain masalah performa, TLOTR Gollum juga dikritik karena visual yang tidak sesuai dengan yang diiklankan. Alhasil, game tersebut berakhir sebagai salah satu game terburuk di tahun ini dengan skor 40 di OpenCritic. Menyusul perilisan yang buruk itu, Daedalic Entertainment menyampaikan sesuatu via media sosial mereka.

Developer The Lord of the Rings Gollum Minta Maaf, Janji akan Berikan Perbaikan

Melalui Twitter, Daedalic menyampaikan permohonan maaf mereka atas perilisan The Lord of the Rings Gollum yang berantakan. Mereka menyadari jika game tersebut gagal memenuhi standar dan akan mendengarkan feedback serta kritikan yang disampaikan pemain. Lebih lanjut, mereka juga berjanji akan memperbaiki game tersebut lewat serangkaian update dan patch.

Sayangnya, permintaan maaf tersebut mendapat respon negatif dari beberapa pemain, di mana salah satu diantaranya mengejek Daedalic karena merilis The Lord of the Rings Gollum di kondisi yang tidak optimal.

Beberapa juga membandingkan peluncuran game tersebut dengan game lain seperti Forspoken dan Star Wars Jedi: Fallen yang juga tak kalah berantakan.

Amazon Games Garap Game MMORPG The Lord of the Rings

Kendati demikian, penggemar The Lord of the Rings tidak perlu terlalu bersedih karena tak lama ini, Amazon Games mengumumkan game MMORPG yang akan berlatar di semesta The Lord of the Rings. Game baru itu akan dikembangkan oleh Amazon Games Orange County yang sebelumnya mengerjakan game MMORPG berjudul New World.

Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait The Lord of the Rings Gollum atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries.

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Azcapro. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.